Resep Membuat Kentaki Jamur Barat (jamur trucuk)

Resep Membuat Kentaki Jamur Barat Ala Ibu Kembar Defan & Defin

Jamur Barat atau yang sering dikenal dengan nama (jamur trucuk) ini biasanya dapat tumbuh di pekarangan-pekarangan sekitar rumah kita, atau di kebun tak jauh dari tempat tinggal kita, dan alangkah senangnya jika disekitar tempat tinggal anda dapat dijumpai jamur jenis ini.


Namun sudah banyak juga petani atau pembudidaya jamur yang sengaja menjadikan aktivitas budidaya Jamur Barat ini menjadi pilihan sebagai sumber penghasilannya,dan dengan demikian kita dapat menjumpai jamur-jamur jenis tersebut di tempat-tempat perbelanjaan seperti mall atau di pasar. Baiklah langsung saja saya akan coba memberikan resep kentaki jamur barat ala ibu kembar Defan & Defin, simak penjelasannya berikut ini :


Bahan :

1. 0,5 kg Jamur Barat atau Jamur Trucuk, bersihkan bagian kulitnya dan potong berukuran kecil-kecil sesuai selera.
2. 1/4 kg Tepung Terigu
3. Roico Rasa Ayam satu bungkus
4. Minyak Makan secukupnya


Cara Membuat :

Cara Pembuatannya pertama rebus dulu jamur hingga masak setelah masak angkat dan tiriskan, setelah jamur rebus sudah tiris buat adonan kering yang terdiri atas tepung terigu dan di campur dengan roico aduk hingga merat.


Setelah adonan kering sudah jadi lanjutkan dengan memanaskan minyak makan dengan api secukupnya, usahakan minyaknya agak banyak.



Lalu lanjutkan dengan memasukkan jamur rebus kedalam adonan kering yang di buat tadi, masukan jamur sambil dipijit-pijit perlahan kemudian masukan kedalam goreng hingga berwarna kemerah-merahan, setelah masak angkat dan tiriskan, lakukan hal serupa terhadap jamur yang lainnya, dan Kentaki Jamur Barat Ala Ibu Kembar Defan & Defin siap untuk dihidangkan.



Kentaki jamur barat ini cocok sekali jika di sajikan dengan saus tomat sambal balado.



Baca Juga :



Selamat mencoba semoga berhasil dan salam METIF Media Edukatif




AdSense

0 Response to "Resep Membuat Kentaki Jamur Barat (jamur trucuk)"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel