Ciri-ciri dan Keunikan Pakaian Adat Aesan Gede Provinsi Sumatra Selatan

Pakaian Adat Aesan Gede Sumatra Selatan

METIF Media Edukatif-Aesan Gede adalah Pakaian Adat yang berasal dari Palembang Sumatra Selatan, Pakaian Aesan Gede juga melambangkan kebesaran atau keagungan kerajaan Sriwijaya dimasa lampau.

Pakaian Aesan Gede memiliki warna khas merah muda yang dihiasi dengan ornamen berwarna kuning emas, warna emas ini melambangkan bahwa Wilayah Sumatra layak memiliki sebutan Swarnadipa atau Pulau Emas, sebab Wilayah Sumatra memang memiliki kekayaan sumberdaya Alam yang sangat melimpah,sehingga julukan Swarnadipa sangat layak disematkan pada Pulau Sumatra ini.

Ciri-ciri  dan Keunikan Pakaian Adat  Aesan Gede :
1. Pakaian Adat  Aesan Gede menggunakan asesoris mahkota bungo cempako , kelapo santan, kain songket dan baju dodot yang memiliki motif  berwarna perak.
2. Aesan Paksangko dalah pakaian yang sering dipakai oleh kaum laki-laki dalam Aesan, Aesan Paksangko adalah songket lepus bersulamkan benang emas dilengkapi dengan selempang dari kain songket serta jubah dengan motif  taburan bintang emas, dilengkapi dengan hiasan motif teratai dibagian penutup dada sedangkan untuk asesoris penutup kepala adalah mahkota aesan paksangko dan kain songket Tenun khas Sumatra Selatan yang disulam dengan beberapa motif-motif diantaranya lepus, bunga inten, jando beraes, tretes midar, kembang suku hijau, pulir biru, motif koceng tedok dan bungan pacik, salah satu keunikannya adalah penyulaman  mengunakan bahan benang warna emas yang terlihat mewah dan meriah.
Fungsi Pakaian Adat  Aesan Gede :
Pakaian Adat  Aesan Gede dan Paksangko, dahulu hanya dikenakan oleh kalangan Raja dan Permaisuri saja, namun saat ini kita hanya dapat menjumpai diacara upacara pernikahan  atau acara adat saja, pada acara pernikahan pengantin pria dan pengantin wanita dirias serta diberi asesoris sedeikian rupa layaknya seperti seorang Raja.
Nah itulah artikel tentang pakaian adat Aesan Gede dari Provinsi Sumatra Selatan kali ini, semoga bermanfaat dan salam Metif Media Edukatif


AdSense

0 Response to "Ciri-ciri dan Keunikan Pakaian Adat Aesan Gede Provinsi Sumatra Selatan"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel